Halal Bihalal, Danrem 132/Tdl Motivasi Para Prajurit Petarung Untuk Selalu Bersyukur

    Halal Bihalal, Danrem 132/Tdl Motivasi Para Prajurit Petarung Untuk Selalu Bersyukur

    PALU, Sulawesi Tengah - Suasana hangat dan bahagia. Danrem 132/Tdl memotivasi dan mengajak para Prajurit Petarungnya selalu bersyukur atas segala nikmat dan rezeki yang telah dianugerahkan oleh Allah SWT hingga saat ini.

    “Atas nama pribadi, saya dan keluarga serta seluruh jajaran Korem 132/Tdl mengucapkan minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin, ” ucap Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han saat melaksanakan halal bihalal bersama Prajurit Petarungnya di Halaman Makorem 132/Tdl, Kota Palu, Selasa (16/4/2024).

    Lebih lanjut, Menurutnya, manusia tidak luput dari salah, khilaf dan dosa. Maka momen yang sangat baik ini untuk saling mema'afkan.

    “Mari kita saling memaafkan. Alhamdulillah, insya Allah kita semua kembali ke fitrah, ”pintanya.

    Selain itu, Danrem juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para prajurit petarungnya yang turut terlibat berperan serta dalam pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah bersama Polri serta Instansi terkait lainnya, yang tersebar di wilayah Korem 132/Tdl berlangsung sejuk, tertib dan aman.

    “Kita harus menjadi prajurit petarung yang sehat dan selalu bersyukur serta dicintai rakyat. Kalau prajurit selalu bersyukur dan mental yang kuat, pasti akan dicintai rakyat. Jangan memperlihatkan muka mengeluh kepada siapapun, ” sebut abituren Akademi Militer 1996 ini.

    Pada momen tersebut, nampak suasana kedekatan dan kehangatan penuh kekeluargaan. Jenderal bintang satu itu, dengan kerendahan hati mengulurkan tangannya untuk berjabat tangan dengan seluruh para Prajurit  Petarungnya baik Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS. ***

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Polres Morowali Gelar Apel Pagi Dirangkaikan...

    Artikel Berikutnya

    Gubernur Rusdy Mastura Tunjuk Ketua Kontingen...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Kearifan Masyarakat Bali Sejalan dengan Semangat World Water Forum ke-10
    TNI-Polri di Morowali Bantu Warga Yang Rumahnya Terendam Air Sungai Meluap di Desa Bahoea
    Panglima TNI Tiba Di Sulteng, Danrem 132/Tdl : Selamat Datang Kembali di Negeri Seribu Megalit
    Panglima TNI Beri Hadiah Umrah Bagi 19 Prajurit dan PNS Korem 132/Tdl Yang Rutin Sholat Subuh di Mesjid 
    Pj Bupati Morowali dan PLN Palu Bahas Rencanakan Penambahan Mesin Atasi Masalah Pemadaman
    Kinerja Pj Bupati Morowali Dinilai Sudah Maksimal Penuhi Kebutuhan Masyarakat Termasuk Urusan Listrik 
    PT IMIP di Morowali Gandeng Empat Kampus di Sulawesi Untuk Sediakan SDM Industri Berkualitas
    Dikabarkan Maju Pilkada Morowali, Pj Bupati Rahmansyah Ismail Tegaskan Masih Fokus Kerja Untuk Masyarakat
    PT IMIP di Morowali Kirim Ratusan Karyawan Tugas Belajar ke Cina Upaya Peningkatan SDM Hadapi Perubahan Teknologi
    Panglima TNI Tiba Di Sulteng, Danrem 132/Tdl : Selamat Datang Kembali di Negeri Seribu Megalit
    Dandim 1311/Mrw Perintahkan Para Babinsa Bergerak Cepat Bantu Para Korban Banjir di Desa Lahuafu dan Desa Unsongi
    Danrem 132/Tdl hadiri Peletakan Batu Pertama Proyek Pembangunan Infrastruktur PT. Batujaya Bersama Sejahtera
    Perayaan Puncak HUT Ke-55, PT Vale Hibur Warga Sorowako Hadirkan Berbagai Artis Papan Atas 
    Jumat Berkah Korem 132/Tdl: Sebaik-Baik Manusia Adalah Yang Paling Banyak Manfaatnya Bagi Manusia
    Halal Bihalal, Danrem 132/Tdl Motivasi Para Prajurit Petarung Untuk Selalu Bersyukur
    KP2KP Bungku dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Morowali Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M

    Ikuti Kami